Agustus 2019

25 Tahun Suster KYM berkarya di Bekasi dan 5 Tahun Panti Asuhan Vita Dulcedo


Pada tanggal 06 Agustus 2019 Kongregasi KYM Komunitas Rosalia Bekasi merayakan ulang tahun ke 25 dan pada tanggal yang sama Panti Asuhan Vita Dulcedo merayakan ulang tahun ke 5. Perayaan syukur ini dirayakan dalam misa syukur pada pukul 18.30 WIB, yang dipimpin oleh RD. Yustinus Kesaryanto, Pastor Paroki St. Albertus Agung Harapan Indah. Setelah perayaan Ekaristi selesai dilanjutkan dengan acara ramah tamah di Lobby GKP. Undangan yang hadir sekitar 200 orang. Acara dimeriahkan oleh penampilan anak-anak PA Vita Dulcedo dan para suster KYM yang berdomisili di Bekasi dan Jakarta.

Sekilas Tentang Kehadiran KYM di Bekasi
Kongregasi KYM sudah hadir di Bekasi sejak tahun 1996. Tepatnya di Jl. Flamboyan blok KM 10-11 Harapan Indah – Bekasi. Sejak awal para suster telah terlibat dalam karya pastoral, yakni; mendampingi BIA, BIR, mengajar katekumen, mendampingi kelompok kategorial seperti Legio Maria, hadir dalam doa-doa lingkungan dan memimpin ibadat, membagi komuni untuk para lansia/sakit. Kehadiran KYM di Paroki St. Albertus Agung Harapan Indah (sejak masih stasi), telah memberi warna baru dalam pertumbuhan iman umat sampai sekarang. Selain itu, suster-suster KYM juga menjadi tenaga pengajar di beberapa sekolah katolik di Harapan Indah. 25 tahun adalah waktu yang cukup panjang untuk menoreh sejarah, dan mencatat banyak kisah kasih bersama dengan umat di Harapan Indah.
Pada tahun 2014, KYM mulai membuka karya baru dibidang sosial yakni panti asuhan. Panti Asuhan Putri ini bernaung di bawah Yayasan Vita Dulcedo yang berpusat di Pematangsiantar. Panti ini diberi nama Panti Asuhan Vita Dulcedo yang artinya hidup yang bersinar. Panti asuhan ini secara resmi dibuka pada tanggal 06 Agustus 2014 bertepatan pada Ulang Tahun Ke 20 Komunitas KYM di Harapan Indah. Tentu saja ini menjadi hadiah bagi para suster KYM terutama bagi komunitas yang berdomisili di Bekasi. Panti asuhan ini mendampingi anak-anak dari ekonomi lemah, yatim piatu, dan broken home. Anak-anak yang diasuh didominasi oleh anak-anak dari Papua.
Saat ini jumlah anak asuh sudah mencapai 20 orang. Mulai dari TK, SD, dan SMP. Kegiatan anak-anak: Pendidikan formal dan non formal, pelatihan kemandirian, pengembangan bakat sesuai dengan potensi yang dimiliki (olah vocal, musik, menari, dsb), olah rohani (latihan doa, meditasi, ibadat rosario, rekoleksi, dan Legio Maria) pembinaan karakter, olah raga, nonton sekali seminggu, rekreasi terpimpin sebulan sekali). Selain kegiatan rutin ini kami juga sudah mulai memberikan bekal kepada anak panti dengan berbagai keterampilan seperti; les olah vocal, les musik (gitar, organ, pianika), les menari dan kursus menjahit. 
Yayasan Vita Dulcedo adalah Yayasan yang menaungi karya karikatif Kongregasi KYM (Kasih Yesus dan Maria Bunda Pertolongan Baik) dan bergerak dibidang sosial. Yayasan ini muncul dari keprihatinan kongregasi KYM terhadap orang yang diabaikan dalam masyarakat. Keberpihakan kepada kaum kecil/marginal dilandasi oleh spiritualitas St. Vinsensius a Paulo yang dihidupi oleh suster-suster KYM. Yayasan Vita Dulcedo memiliki beberapa unit karya, yakni: Anak Jalanan, pemulung, pendampingan kelompok tani, panti asuhan, dan panti jompo.
Lima tahun Panti Asuhan Vita Dulcedo (2014-2019) telah mengukir banyak cerita tentang anak-anak yang memiliki harapan untuk sukses. Mereka memiliki segudang mimpi yang belum terwujud. Mereka masih terus bermimpi dan bermimpi tentang hari esok yang lebih cerah. Seperti namanya Vita Dulcedo Hidup Yang Bersinar, mereka bermimpi tentang hidup yang bersinar. Pertumbuhan dan perkembangan panti asuhan ini tidak terlepas dari bantuan banyak pihak; para donatur dan pemerhati.
Melalui pesta syukur 25 tahun suster KYM berkarya di Bekasi dan 5 Tahun Panti Asuhan Vita Dulcedo kami menghaturkan limpah terimakasih kami kepada seluruh umat yang telah berpartisipasi dalam mendukung karya kami di Harapan Indah.  Terimakasih atas segala bantuan, dukungan, dan doa buat kami para suster dan anak-anak Vita Dulcedo. Tuhan memberkati